Hybrid Working Adalah: Definisi dan Keunggulan

Hybrid working adalah salah satu pendekatan yang diminati oleh karyawan atau pekerja. Bagaimana tidak, sistem ini tidak memberikan kebebasan dan fleksibilitas kepada karyawan dalam menyelesaikan tupoksi.

Sistem kerja hybrid berbeda dengan remote working, work from home, dan work from anywhere.

Jika remote working adalah bekerja dari mana saja tanpa perlu memiliki kantor. Seorang karyawan hybrid memiliki kantor, menggunakan atau tidaknya sesuai kebutuhan

Seiring berkembangnya teknologi komunikasi, perusahaan yang dinamis turut menggunakan sistem kerja fleksibel dengan catatan tetap memenuhi target produktivitas.

Pada kesempatan kali ini, Bisnis Karier akan membahas tentang sistem kerja hybrid lebih mendalam.

1. Pengertian Hybrid Working

Hybrid working adalah sebuah sistem kerja yang menggunakan pendekatan gabungan antara kerja dari rumah dengan kerja dari kantor. Karyawan tidak memiliki keterikatan harus tetap di kantor, karena kerjanya fleksibel sesuai dengan kebutuhan.

Contoh hybrid working yang sederhana, seperti seorang marketing smartphone. Ia memiliki tanggung jawab melayani pembeli yang datang ke toko, sekaligus memberi layanan COD (Cash On Delivery) ke rumah jika pembeli memintanya.

Saat karyawan tersebut tidak berada di toko, maka karyawan lain yang bertugas di sana meng-handle tugasnya.

Tentu saja, lagi-lagi sistem hybrid ini harus sesuai dengan aturan perusahaan. Jika perusahaan memberlakukan sistem dengan pendekatan ini, maka karyawan memiliki fleksibilitas asal target tercapai.

2. Kelebihan Hybrid Working

Berdasarkan definisi di atas, tempat kerja hybrid adalah di kantor maupun di mana pun, tergantung pada situasi perusahaan. Kelebihan pendekatan hybrid di zaman modern antara lain:

  • Fleksibel mengatur waktu kerja sendiri dengan pertimbangan pencapaian target dan penyelesaian tupoksi.
  • Fleksibel memilih bekerja di kantor atau tempat lain sesuai dengan situasi dan kondisi.
  • Meningkatkan loyalitas karyawan kepada perusahaan yang memberlakukan sistem pendekatan hybrid working.
  • Menghemat biaya operasional bagi perusahaan, seperti biaya listrik, internet, atau yang lainnya.
  • Produktivitas, banyak pekerja yang lebih nyaman dan merasa produktif jika bekerja di tempat sesuai keinginan.

Terlepas dari keunggulan hybrid working tersebut, tentu sistem ini punya tantangan. Dan tantangan terbesar adalah kelancaran komunikasi serta distraksi (gangguan) di tempat kerja selain kantor.

Meski begitu, tetap saja hybrid working adalah salah satu sistem yang disukai oleh karyawan lantaran fleksibilitasnya. Tertarik dengan kerja hybrid? Anda mungkin harus mencari perusahaan yang dinamis dan open minded terlebih dahulu.